Mengerikan, “Invasi” Indomie di Tanah Haram

foto: saudinesia.com

Sahabat umroh riau, Salah satu produsen mie instan terkenal asal Indonesia, Indomie, memiliki 3 pabrik di Arab Saudi, di kota Jeddah dan Dammam.

Pada hari Sabtu (13/4/19), masyarakat Indonesia yang bermukim di Wilayah Timur Arab Saudi, mengunjungi salah satu pabriknya di Dammam.

Berikut catatan perjalanan dari salah warga Indonesia yang berkesempatan hadir bersama rombongan.

Alhamdulilah, kunjungan ke Indomie Dammam berlangsung lancar dan menyenangkan.

Hujan dan genangan air tak menyurutkan animo rombongan untuk hadir di Indomie (PAFL) Dammam. Sambutan yang luar biasa dari Indomie (PAFL) Team sungguh luar biasa. MasyaAllah, serasa mendatangi “farm” milik sendiri.

Penjelasan dari video presentasi dari Indomie Team mencerahkan semua “doubt” yang ada. Factory Tour diadakan agar dapat melihat langsung produksi Indomie, dari mixing tepung terigu menjadi adonan, lalu di-press 2 kali, ditipiskan hingga dimasak (di-steam), dipotong lalu selanjutnya digoreng.

Selanjutnya didinginkan sampai dikemas dan diisi bumbu hingga kemudian dibagi jadi masing 5 bungkus semuanya menggunakan mesin, ya dengan mesin, bukan manual, setelah itu, Indomie dibungkus dalam kemasan 5 in 1 dimasukkan ke dalam karton.

Kunjungan ke Indomie Factory dilanjutkan dengan ramah tamah dan tanya jawab sambil menyantap Indomie Cup Noodle.

foto: Arab News, Warga Arab Saudi mengantre untuk menikmati mi instan Indomie.

Arab Saudi menjadi salah satu sasaran utama pemasaran Indomie di luar negeri lantaran banyaknya tenaga kerja Indonesia (TKI) di sana.

Mi instan Indomie sudah hadir di Arab Saudi sejak 1986 dan kini telah menguasai sekitar 95% pangsa pasar mi instan di wilayah kerajaan tersebut.

Mengutip laman www.indomie.com.sa Indomie memiliki tiga pabrik di Arab Saudi. Dua pabrik memproduksi mi Indomie lokasinya di Jeddah Industrial City dan di Dammam.

Sedangkan pabrik ketiga yang juga berlokasi di Jeddah memproduksi saus dan saus tomat untuk bumbu mi instan.

Pabrik di Jeddah menjadi yang pertama dibangun kembali pada Oktober 1992 dan dibuka pada 1994, serta mengalami empat kali perluasan pada periode antara 1996 dan 2005. Adapun kapasitasnya hingga 2 juta bungkus per hari.

Adapun pabrik di Dammam dibangun pada Juli 2005 dan mengalami perluasan pada April 2007 dan Februari 2012. Pabrik ini memproduksi 4 juta bungkus mi instan per hari.

Selain kemasan bungkus atau disebut juga pillow pack, pabrik di Arab Saudi juga memproduksi Indomie kemasan cup dengan varian rasa sayuran, kari, ayam dan daging sapi.

sumber: saudinesia.com, ekbis.sindonews.com

  • Anda mencari paket umroh yang memenuhi semua kebutuhan anda?
  • Anda mencari informasi biaya paket umroh yang sesuai dengan budget anda? silahkan klik gambar dibawah.

Artikel yang Direkomendasikan